Hal Positif dari Mempelajari Risk Management dan Fungsinya untuk Perusahaan

Banyak hal positif dari mempelajari risk management atau manajemen risiko yang bisa kita rasakan ketika bekerja di perusahaan. Salah satu yang utama adalah melindungi perusahaan dari risiko kolaps.

Selain itu, perusahaan juga bisa meminimalkan kerugian melalui analisis terhadap sumber risiko. Untuk menjelaskannya lebih lengkap, artikel ini menyediakan informasi yang dibutuhkan. Jadi, mari simak pembahasan tentang risk management berikut ini!

Ini Hal Positif dari Mempelajari Risk Management

Risk management merupakan penerapan berbagai prosedur dan kebijakan yang dilakukan demi meminimalkan penurunan kapasitas serta kualitas kerja suatu perusahaan. Berbagai hal positif yang akan kita dapatkan dari manajemen risiko di antaranya:

Memudahkan Perusahaan Capai Visi & Misi

Hal positif pertama dari risk management adalah membantu perusahaan mencapai visi dan misi bisnisnya dengan lebih mudah. Bila tidak ada proses manajemen risiko yang tepat, maka perusahaan pun berisiko gagal dalam mewujudkan visi dan misinya.

Tidak hanya meminimalkan ancaman saja, manajemen risiko pun dapat kita gunakan sebagai penunjang keuntungan perusahaan. Risk management memberikan kita analisis tentang pengelolaan terhadap sumber daya yang sudah tidak efektif atau efisien lagi.

Melindungi Perusahaan dari Risiko Kolaps

Berikutnya, perusahaan juga bisa terlindungi dari risiko kolaps atau bangkrut apabila menerapkan manajemen risiko yang baik. Ini mengingat kebangkrutan perusahaan bisa terjadi karena berbagai faktor.

Namun, faktor umum yang menyebabkan perusahaan kolaps adalah fraud oleh karyawan hingga pengelolaan keuangan yang buruk.

Oleh sebab itu, risk management jadi solusi paling ampuh yang akan melindungi perusahaan dari kolaps. Khususnya ketika terdapat risiko yang berasal dari aspek keuangan perusahaan.

Memelihara Kepercayaan Stakeholder

Satu lagi hal positif yang bisa kita capai dari penerapan manajemen risiko, yakni memelihara kepercayaan para stakeholders. Ini sangat penting karena menyangkut reputasi bisnis.

Bila kepercayaan stakeholder dapat kita jaga, maka nama baik perusahaan juga turut terjaga. Bahkan, bisa lebih banyak stakeholder yang datang ke perusahaan karena ingin menjalin hubungan kerja sama.

Fungsi Mempelajari Risk Management untuk Perusahaan

Setelah paham apa saja hal positif dari manajemen risiko, berikut fungsinya untuk perusahaan yang menjalankan risk management dengan baik: 

Menyelidiki Sumber Risiko

Alasan pertama mengapa manajemen risiko wajib dilaksanakan pada perusahaan adalah fungsinya yang dapat menjadi alat untuk menyelidiki sumber risiko. 

Sumber risiko dapat dilacak melalui analisis prosedural serta riset komprehensif pada tiap kegiatan perusahaan. Baik itu proses produksi maupun proses kelola aset, manajemen risiko perlu kita lakukan.

Penyelidikan sumber risiko dan fungsinya untuk perusahaan yang menjalankan risk management dengan baik adalah sebagai mitigasi terhadap sumber yang mengancam keamanan dan produktivitas bisnis.

Menginformasikan Sumber Risiko

Selanjutnya, kita bisa mendapatkan informasi risiko yang jelas mengenai berbagai sumber potensial yang mengancam perusahaan.

Informasi dicantumkan dalam bentuk laporan risiko oleh seorang manajer risiko. Sebelumnya, manajer risiko tersebut telah menganalisis berbagai sumber yang potensial menjadi risiko.

Setelah analisis selesai, barulah sang manajer menyusun laporan dengan mengacu pada data yang berasal dari proses mitigasi.

Meminimalkan Kerugian

Apabila risiko telah ditemukan serta dianalisis, berbagai pihak yang terkait dapat melakukan macam-macam upaya pencegahan risiko. Contohnya, meminimalkan, melenyapkan, ataupun memindahkan risiko menuju pihak lain.

Upaya tersebut diharapkan menjadi solusi agar tidak akan terjadi gangguan serta melindungi bisnis dari ancaman. 

Menjamin Rasa Aman untuk Stakeholder

Melaksanakan upaya pencegahan risiko dan fungsinya untuk perusahaan yang menjalankan risk management dengan baik adalah menjadi penjamin rasa aman bagi stakeholder di perusahaan.

Hal tersebut penting  mengingat integritas bisnis dipertaruhkan di sini. Sebagai catatan, yang dimaksud stakeholder bukan hanya investor saja. Namun, termasuk pula supplier, pekerja, asuransi, hingga berbagai pihak lainnya yang memiliki kepentingan ke perusahaan.

Menstabilkan Pertumbuhan Perusahaan

Fungsi manajemen risiko termasuk memelihara kestabilan perusahaan sehingga dapat semakin berkembang menyesuaikan target bisnis. Risk management akan membantu perusahaan menangani berbagai ancaman yang muncul.

Jadi, perusahaan pun akan tumbuh dengan lebih stabil karena berbagai sumber risikonya telah ditangani.

Menjaga Rencana Keuangan Perusahaan

Kerugian finansial jadi salah satu hal utama yang ingin dihindari semua perusahaan. Manajemen risiko dapat menghindari hal tersebut melalui penghitungan yang tepat. Jadi, rencana keuangan dapat direalisasikan serta dieksekusi dengan maksimal.

Membantu Pengambilan Keputusan

Risk management juga menjadi metode yang akan membantu perusahaan mengambil keputusan dengan bijak. Misalnya, ketika menentukan strategi untuk melaksanakan kegiatan pemasaran. Manajemen risiko bisa memutuskan apakah strategi tersebut efektif atau tidak. 

Berbagai hal positif tentang manajemen risiko dan fungsinya untuk perusahaan yang menjalankan risk management dengan baik bisa membantu kita meningkatkan kesadaran akan potensi ancaman perusahaan. 

Itulah mengapa, kita bisa memperkaya kemampuan untuk menerapkan manajemen risiko lewat Pelatihan Risk Management oleh PasarTrainer. Jenis manajemen risiko yang tersedia sangat lengkap. Kita dapat melatih cara mengatur risiko finansial hingga risiko operasional di perusahaan.

Para pelatih kursus tersebut pun adalah ahli di bidangnya. Jadi, mari serap ilmu tentang risk management yang memadai hanya di pasartrainer.com!


Referensi: 

glints.com - Manajemen Risiko dan Kegunaan untuk Perusahaan


kelas.work - Manajemen Risiko: Kenapa Sangat Penting Bagi Perusahaan


www.ocbc.id - Manajemen Risiko Adalah