Mengenal Influencer: Definisi, Jenis, dan Tugasnya

Communication Aug 14, 2024

Seiring perkembangan teknologi, kehadiran influencer atau selebriti media sosial kian marak di dunia maya. Mereka kerap terlihat diajak kerja sama oleh berbagai brand untuk mempromosikan suatu layanan atau produk. 

Pada saat pertama kali mendengar kata selebriti media sosial, yang pertama kali terbayang di benak kita pasti ialah mereka yang kerap meramaikan media sosial dengan sejumlah karyanya. Biasanya, selebriti ini akan merekomendasikan suatu produk untuk pengikutnya sehingga mereka ikut menggunakan produk tersebut.

Pengertian Influencer

Dalam pengertian yang sebenarnya, influencer bukanlah seorang selebriti media sosial seperti yang kita kenal saat ini. Melainkan, seorang yang memiliki kemampuan untuk memengaruhi banyak orang untuk melakukan suatu tindakan tertentu. Tindakan yang dimaksud dapat berupa pembelian, aktivitas, subscribe, dan sebagainya.

Namun, saat ini pengertian influencer lebih akrab dikenal dengan selebritas media sosial. Biasanya, hal ini ditandai dengan banyaknya pengguna media sosial yang mengikuti akun mereka. Adapun media sosial ini bisa berupa Instagram, Tiktok, YouTube, dan sebagainya.

Jenis Influencer

Dilihat dari jenisnya, seorang selebritas ini dapat dibedakan berdasarkan pengikut dan berdasarkan platform yang digunakan. Adapun penjelasan lebih lengkapnya yaitu sebagai berikut:

1. Berdasarkan Pengikut

Berdasarkan jumlah pengikut, selebritas media sosial dapat dibedakan menjadi 4 jenis yaitu nano, micro, macro, dan mega. 

  • Nano: seorang publik figur yang memiliki jumlah pengikut 1000 sampai dengan 10.000 pengguna. Biasanya, jenis selebritas ini banyak diminati karena biaya kerjasamanya yang masih terbilang murah.

  • Micro: seseorang dengan jumlah pengikut dari 10.000 sampai 100.000. Biasanya, jenis selebritas ini memiliki tingkat kepercayaan yang lebih tinggi di mata audiens dan dianggap sudah memiliki keahlian dalam niche yang digarapnya.

  • Macro: jumlah pengikut media sosial selebriti ini berkisar antara 100.000 sampai satu juta pengguna. Oleh karena itu, engagement-nya pun lebih tinggi ketimbang beberapa jenis selebriti sebelumnya. 

  • Mega: jenis selebritas yang satu ini memiliki jumlah pengikut lebih dari 1 juta pengguna di media sosial Biasanya, mereka berprofesi sebagai artis atau seseorang yang memiliki pengaruh besar di masyarakat. 

2. Berdasarkan Platform

Selain berdasarkan jumlah pengikut, seorang selebritas media sosial juga dapat dibedakan berdasarkan platform yang digunakannya untuk mengunggah karya. Adapun jenis-jenisnya yaitu sebagai berikut:

Blogger

Seorang influencer yang satu ini sebenarnya sudah ada sejak zaman dulu sebelum maraknya selebriti yang saat ini banyak dikenal. Namun, mereka hanya populer di kalangan penulis atau pembaca blog saja.

Blogger merupakan seseorang yang aktif mengelola sebuah blog dan kerap membagikan konten berupa tulisan dalam blog tersebut. Tulisan tersebut berisi kata kunci yang sedang populer di masyarakat, dapat berupa review atau tips mengenai suatu hal. 

YouTube

Jenis berikutnya yaitu selebriti YouTube atau biasa dikenal dengan YouTuber. Mereka kerap membagikan berbagai informasi menarik dan bermanfaat melalui konten video. Informasi ini dapat berupa ulasan produk, tutorial, atau informasi lainnya yang kerap dicari oleh pengguna YouTube. 

Kini, YouTuber menjadi salah satu jenis influencer yang banyak diminati. Tidak heran, karena ada lebih dari 90% pengguna yang memutuskan untuk membeli sebuah produk baru melalui video ulasan produk dari YouTube.

Instagram

Selebriti Instagram atau lebih akrab dikenal dengan Selebgram merupakan seorang publik figur yang memiliki banyak pengikut di Instagram. Biasanya, mereka kerap membagikan kegiatan sehari-hari atau mengulas suatu produk. 

Bekerja sama dengan Selebgram dianggap cukup potensial karena banyak masyarakat Indonesia yang menggunakan platform ini. Bahkan, diketahui negara kita ini menduduki peringkat keempat sebagai pengguna Instagram paling banyak di dunia dengan jumlah 59 juta pengguna.

TikTok

Selain Selebgram, ada pula Seleb Tok atau selebriti TikTok. Selebriti ini kerap membagikan beragam konten menarik bagi pengguna, baik berupa hiburan, tips, tutorial, dan jenis konten lainnya. 

Saat ini, TikTok sudah diunduh oleh lebih dari satu miliar pengguna. Tentunya, hal ini memungkinkan lebih banyak orang yang dapat dijangkau melalui konten yang diunggah di TikTok.

Tugas Influencer

Sebagai seseorang yang memiliki pengaruh besar bagi orang banyak, seorang selebriti media sosial memiliki beberapa tugas utama. Adapun tugasnya yaitu sebagai berikut:

1. Membangun Citra Brand

Seorang selebriti media sosial yang sudah bermitra dengan suatu brand bertugas untuk membangun citra brand tersebut. Mereka dapat mempromosikan layanan atau produk dengan cara yang lebih alami untuk meyakinkan audiens.

2. Meningkatkan Brand Awareness

Seorang selebriti media sosial juga memiliki kekuatan untuk meningkatkan brand awareness suatu bisnis. Dengan memiliki jangkauan luas, mereka dapat menjadi jembatan untuk mengenalkan suatu brand pada audiens.

3. Meningkatkan Engagement

Selain memperkenalkan suatu produk, seorang selebriti media sosial juga bertugas untuk meningkatkan interaksi dengan audiens. Mereka bisa melakukan tanya jawab atau merespon komentar yang dilontarkan audiens.

Kini kita sudah mengenali beberapa hal terkait influencer, mulai dari pengertian, jenis, hingga tugasnya. Tertarik untuk menjadi seorang selebriti media sosial? Mari ikuti pelatihan Becoming an Influencer bersama Pasar Trainer. Tersedia juga berbagai pelatihan Communication lainnya yang bisa mendukung kamu menjadi seorang influence!


Referensi

www.gramedia.com - Influencer


www.cnnindonesia.com - Apa Itu Influencer Pengertian Jenis dan Cara Kerjanya


www.exabytes.co.id - Tugas-Tugas Seorang Influencer

Tags

Great! You've successfully subscribed.
Great! Next, complete checkout for full access.
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.