Mengenal tentang Kontrak Hukum dan Alasan Pentingnya

Legal Jan 19, 2024

Ketika menjalin bisnis atau kesepakatan tertentu dalam bidang kerja, maka tentunya perlu didasarkan dengan landasan hukum yang jelas. Hal ini penting supaya tidak terjadi masalah yang menyebabkan kerjasama tersebut menjadi terhambat atau merugikan salah satu pihak. Maka dari itu, penting bagi kamu untuk mengenal dan memahami tentang kontrak hukum.

Dalam artikel ini, akan dijelaskan tentang apa yang dimaksud dengan kontrak tersebut. Lalu, akan dijabarkan pula mengapa hal ini menjadi sangat penting untuk dipelajari.

Mengenal tentang Kontrak Hukum

Ada banyak ahli hukum yang memberikan definisi tentang apa itu kontrak. Namun, secara umum, dapat dijelaskan bahwa kontrak adalah sebuah kesepakatan yang terjalin di antara dua orang atau lebih. Selain istilah kontrak, banyak pula yang menyebutnya sebagai perjanjian.

Kontrak ini perlu dibuat dengan benar, karena ada landasan hukum yang perlu diperhatikan, yaitu Kitab Undang-Undang Hukum Perdata. Maka dari itu, jika kamu akan membuat kontrak, maka peraturan tersebut perlu diperhatikan dengan baik.

Alasan Pentingnya Memahami Kontrak Hukum

Tentu saja, memahami tentang kontrak menjadi hal yang sangat penting, terlebih jika kamu memiliki bidang bisnis atau perusahaan tertentu. Berikut adalah beberapa alasan penting yang dapat mendasari alasan pentingnya kontrak dalam menjalankan berbagai aktivitas kerja atau kerjasama di dalamnya:

Landasan secara Hukum untuk Menjalankan Berbagai Kegiatan

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, kontrak ini menjadi sangat penting karena merupakan landasan yang sah secara hukum.

Berdasarkan hukum yang berlaku di Indonesia, telah dijelaskan bahwa semua jenis perjanjian yang dibuat dengan cara yang sah, maka berlaku pula secara sah untuk semua pihak yang membuatnya atau terlibat di dalamnya.

Alat untuk Melakukan Pemantauan atau Mengontrol

Dalam berbagai kebutuhan bisnis atau perusahaan, kontrak memiliki fungsi penting untuk membuat kamu dapat lebih mudah dalam melakukan pengaturan dan pengontrolan. 

Hal ini dapat dimanfaatkan untuk memantau apakah mitra kerja kamu telah melakukan tugasnya sesuai perjanjian atau belum. Bahkan, bisa saja justru pelanggaran yang dilakukan oleh mitra kamu, tidak sesuai dengan aturan yang tertera di dalam kontrak.

dengan adanya kontrak yang jelas, maka kamu bisa melakukan pengontrolan dengan jelas. Jika ternyata ada pelanggaran yang dilakukan, maka kamu bahkan bisa memberikan peringatan sesuai dengan kebijakan perusahaan. 

Selanjutnya, harapannya mitra tersebut bisa lebih serius dalam menjalankan kontrak sesuai dengan yang sudah disepakati.

Pencegah Potensi Berbagai Permasalahan, Khususnya yang Berkaitan dengan Hukum

Adanya sebuah atau beberapa kontrak, membuat setiap pihak yang terkait bisa tahu tentang apa saja hak dan kewajiban yang mereka miliki. Selanjutnya, berbagai jenis hubungan dan kerjasama bisnis pun bisa berjalan dengan lancar dan optimal, tanpa ada pertikaian.

Fungsi penting lainnya dari kontrak adalah untuk mencegah munculnya berbagai permasalahan di kemudian hari. misalnya, ada salah satu pihak yang merasa dirugikan dengan aktivitas atau kerjasama tertentu dalam suatu perusahaan.

Perlu dipahami juga bahwa kontrak hukum yang baik adalah suatu kontrak yang membuat berbagai hal penting di dalamnya secara detail. Satu  hal penting yang sebaiknya tidak kamu lupakan yaitu terkait sanksi atas berbagai pelanggaran yang mungkin saja terjadi.

adanya sanksi yang dijelaskan dan disepakati sejak awal dapat membuat kamu semakin mudah untuk mengantisipasi timbulnya berbagai pelanggaran kontrak.

Penentu Solusi Menyelesaikan Suatu Masalah

Masih sangat berkaitan dengan pembahasan sebelumnya, adanya kontrak hukum juga dapat menjadi sangat berguna ketika ternyata muncul masalah di suatu hari nanti. Jika ada hal yang dilanggar dalam kontrak, maka kamu bisa menjalankan sanksi sebagaimana yang telah disepakati sebelumnya. 

Lalu, jika ternyata ada sebuah perusahaan atau instansi yang memiliki masalah tertentu, maka kontrak juga bisa memberikan jalan tengah. Bisa saja, masalah tersebut dapat diselesaikan secara kekeluargaan terlebih dahulu, dengan melakukan berbagai musyawarah, khususnya terkait kontrak yang sudah dibuat sebelumnya.

Namun, memang tidak dapat dipungkiri bahwa tidak semua masalah dapat diselesaikan secara musyawarah atau kekeluargaan.

Jika hal tersebut tidak menghasilkan sebuah solusi, atau masih saja ada berbagai permasalahan yang belum tuntas, maka bisa saja masalah tersebut [perlu ditangani secara hukum yang berlaku. 

Ketika suatu masalah telah dibawa ke jalur hukum, maka kontrak akan memainkan peran yang sangat penting di sini.

Setelah membaca berbagai penjelasan di atas, maka kini kamu tentunya sudah semakin paham tentang apa yang dimaksud dengan hukum kontrak. Maka dari itu, pastikan bahwa hal tersebut dapat menjadi landasan penting bagi berbagai aktivitas dalam perusahaan atau bisnis yang kamu jalankan.

Hal ini menjadi sangat penting karena Indonesia adalah negara yang memiliki landasan hukum, sehingga berbagai persoalan dalam bisnis atau usaha pun perlu didasarkan dengan hukum yang jelas dan tegas.

Namun, tentunya tidak semua orang bisa memahami kontrak hukum dengan mudah, karena ada berbagai hal yang perlu dipelajari dengan serius. Jika kamu memiliki bisnis atau perusahaan dan belum terlalu paham tentang hal ini, maka berbagai pelatihan legal dari Pasar Trainer bisa menjadi solusi tepat bagi kamu!


Referensi

exactlegal.id - 4 Alasan Pentingnya Pembuatan kontrak
fahum.umsu.ac.id - Hukum Kontrak Pengertian Asas Prinsip Syarat dan Contohnya
www.gramedia.com - Pengertian Hukum Kontrak

Tags

Great! You've successfully subscribed.
Great! Next, complete checkout for full access.
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.